Contoh PTK MTs : UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR QUR'AN HADITS MELALUI PENERAPAN METODE READING ALOUD PADA KELAS VIII H MTS

Advertisement
advertisement

Contoh PTK MTs : UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR QUR'AN HADITS MELALUI PENERAPAN METODE READING ALOUD PADA KELAS VIII H MTS 

Penelitian ini menggunakan studi tindakan (action research) pada siswa kelas VIII . Dari hasil observasi secara langsung di kelas VIII  sebelum tindakan dapat diketahui metode yang digunakan oleh guru bidang studi mata pelajaran Qur'an Hadits yang belum secara penuh mengedepankan pembelajaran aktif dan cenderung terjadi komunikasi satu arah artinya siswa cenderung pasif dalam pembelajaran. Hal itu dapat dilihat dari kesiapan dan keaktifan siswa pada saat pembelajaran berlangsung. Hal itu juga tampak adanya hasil belajar yang belum optimal; artinya, belum mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM). Obyek penelitian ini adalah di MTs dengan populasi 976 dan dilaksanakan pada kelas VIII yang berjumlah 38 siswa.

Setelah dilaksanakan tindakan melalui pembelajaran reading aloud dengan menciptakan suasana pembelajaran aktif maka suasana kelas menjadi hidup, siswa menjadi aktif dan hasil belajar maksimal. Penelitian ini dilaksanakan dalam 3 tahap yaitu tahap prasiklus, siklus I, dan siklus II. Pada tahap prasiklus, keaktifan siswa sebesar 50% dan rata-rata tes akhir 63,94. Pada tahap siklus I setelah dilakukan tindakan keaktifan siswa meningkat menjadi 57,50%. Sedangkan pada siklus II setelah dilakukan tindakan keaktifan siswa mengalami peningkatan yaitu 77,50 %. Dan nilai rata-rata akhir setelah dilakukan tindakan kelas (siklus I, II,) yaitu 81,71. Dari 3 tahap tersebut jelas bahwa ada peningkatan setelah diterapkannya metode pembelajaran reading aloud dengan sebelumnya.
Advertisement
advertisement
Contoh PTK MTs : UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR QUR'AN HADITS MELALUI PENERAPAN METODE READING ALOUD PADA KELAS VIII H MTS | Unknown | 5

0 komentar:

Posting Komentar