Contoh PTK MI : Peningkatan hasil belajar mata pelajaran fiqih materi pokok kurban melalui metode resitasi pada siswa kelas V MI

Advertisement
advertisement

Contoh PTK MI : Peningkatan hasil belajar mata pelajaran fiqih materi pokok kurban melalui metode resitasi pada siswa kelas V MI

proses pembelajaran fiqih kelas V MI selama ini menggunakan metode konvensional dengan ceramah dan tanya jawab sehingga pembelajaran menjadi pasif, oleh karena itu proses pembelajaran perlu dilakukan dengan metode resitasi karena dapat memupuk perkembangan inisiatif siswa karena dengan melaksanakan tugas, siswa aktif belajar dan merangsang untuk meningkatkan belajar yang lebih baik dengan kesadaran sendiri, memperoleh pengalaman dan pengetahuan yang terintegrasi mengenai suatu persoalan, bertanggung jawab dan berdiri sendiri (mandiri) terutama dalam hal belajar.

Studi ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan : 1) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran fiqih materi pokok kurban melalui metode resitasi pada siswa kelas V MI? 2) Sejauh mana peningkatan hasil belajar mata pelajaran fiqih materi pokok kurban siswa kelas V MIsetelah menerapkan metode resitasi?

Permasalahan tersebut dibahas melalui penelitian tindakan kelas yang dilakukan melalui 2 siklus dengan setiap siklus tahapannya adalah perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Data penelitian diperoleh melalui observasi dikelas dan dokumentasi hasil tindakan yang dilakukan maupun data tentang gambaran, dengan penelitian tindakan ini akan diketahui peningkatan atau penurunan setelah tindakan kelas dilakukan persiklus.

Hasil Penelitian Menunjukkan: 1) pelaksanaan pembelajaran fiqih materi pokok kurban melalui metode resitasi pada siswa kelas V MI dilakukan dengan membagi siswa dalam kelompok untuk di isi uraian singkat tentang materi ketentuan kurban dan bekerja kelompok untuk membuat skenario praktek kurban, kegiatan di akhiri dengan memberikan kuis dan salam. 2) peningkatan hasil belajar mata pelajaran fiqih materi pokok kurban siswa kelas V MI setelah menerapkan metode resitasi dapat dilihat dari hasil belajar peserta didik tiap siklus dimana pada pra siklus 75% menjadi 85% pada siklus I dan di akhir siklus II sudah mencapai 95%. Begitu tingkat keaktifan siswa juga mengalami peningkatan setiap siklus dimana pada siklus I tingkat keaktifan pada kategori baik dan baik sekali 80% dan di akhir siklus II sudah mencapai 95%.
Advertisement
advertisement
Contoh PTK MI : Peningkatan hasil belajar mata pelajaran fiqih materi pokok kurban melalui metode resitasi pada siswa kelas V MI | Unknown | 5

0 komentar:

Posting Komentar